|

Air Keruh Menjadi Jernih setelah dberi obat

Apakah suci dan mensucikan (Thahir Muthohir) air keruh yang sudah berubah warna dan rasanya, setelah diberi kaporit atau obat sejenisnya menjadi jernih/tawar kembali, misalnya air PDAM (Perusahaan Daerah Air Minum).

Jawaban :
Pada prinsipnya air tersebut termasuk Suci Mensucikan (Thohir Muthohir), karena proses kimiawinya tidak merubah sifat-sifat air mutlaq, selama perubahannya tidak terlalu berat.

Penjelasan :
Air keruh itu pada asalnya adalah air jernih/air mutlaq yang hukumnya Suci Mensucikan (thohir Muthohir). Kemudian karena tercampur dengan benda kotor atau benda najis, maka berubah menjadi keruh/kotor atau najis. Hukum air seperti ini akan berubah menjadi air suci tetapi tidak mensucikan (Thohir Ghoiru Muthohhir) jika warna, rasa dan baunya berubah banyak atau bahkan menjadi air najis.
Air semacam ini dapat menjadi suci kembali (thohir Muthohir) dengan cara diproses agar warna, bau dan rasa air kembali seperti semula. Salah satunya adalah dengan cara disuling atau diberi benda lain yang suci (Red).

Dasar Hukum :
1. I’anatuth Thalibin Juz I Hal. 30
2. Hasyiyah Al-Bajuri Juz I hal. 31
3. Nihayatul Muhtaz Juz I hal. 56

1. ولايــضر تغــير لايمــنع الاسم لــقـلته ولو احتمــالا بــأن شك اهو كـثير أوقـليل (اعانة الطالــبين جزء 1 ص. 30)
“ Perubahan air akibat tercampur dengan benda suci tidak akan menjadikan air tersebut hilang kesuciannya, jika perubahannya sedikit yang tidak menghilangkan sifat-sifat air mutlaq. Perubahan sedikit itu, baik secara nyata ataupun dikira-kira saja, misalnya ketika ragu apakah perubahan itu banyak atau sedikit”. (I’anatuth Thalibin Juz I Hal. 30)
2. (قوله تــغـيرا) اي كــثيرا كمااشـار الــيه بــقولــه يمـنع اطـلاق اسم المــاء علــيه فـانـه يمنــع ذلك لكــثرتــه بحـيث يــقــول كل من راه هــذا ليس مـاء فان كان الـتغــير قليــلا بحــيث لا يمـنع اطـلاق اسم المــاء علــيه لم يـضر كـما ســيذكـره الشـارح. وكــذا ولو شــك هل التـغـير كـثير أو قلــيل فانه لايـضر لانــا لانســلب الطــهوريـة بالشك (حـاشية الباجــوري جـزء 1 ص.31)
“Air Mutlaq berubah status hukumnya menjadi tidak mensucikan, jika dicampuri benda suci yang mengakibatkan sifat-sifat air tersebut berubah banyak dan hilangnya nama air mutlaq, sehingga setiap orang yang melihatnya akan mengatakan : “ini bukan air”.
Lain halnya, jika sifat-sifat air tersebut hanya berubah sedikit yang tidak menghilangkan nama air mutlaq, maka tetap dihukumi air Suci dan mensucikan. Begitupun halnya jika ragu, apakah perubahan itu banyak atau sedikit. Sebab kita tidak dapat menghilangkan hukum air suci hanya karena keraguan” (Hasyiyah al-Bajuri Juz I hal. 31)

3. (فالمـتغـير بمـستغــنى عـنه) طاهر مخالـط (كزعـفران تغــيرا يمـنع اطـلاق اسم المــاءغــير طـهور ) بان يحـــدث له بسـبب ذلك اسم اخــرويــزول بـه وصف الاطــلاق. ( نــهايـة المحــتاج جــزء 1 ص. 56 )
“Air yang berubah karena tercampur dengan benda suci yang bukan bagian dari air tersebut, seperti tercampur dengan minyak za’faron, maka dihukumi tidak suci mensucikan. Hal tersebut, jika perubahannya dapat menghilangkan nama air mutlaq, seperti munculnya nama baru bagi air tersebut (misalnya, tadinya air kolam menjadi air sabun, karena tercampur sabun yang sangat banyak)” (Nihayatul Muhtaj Juz I hal, 56)

(Hasil Bahtsul Masail PP. Raudlatuth Thalibin Tanggir Tuban dan MMPP di PP. Mojosari Brebek Nganjuk. Begitu juga hasil Muktamar NU di Ponpes Al-Munawwir Jogjakarta Tahun 1989)

Posted by mirat on 20.12. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

2 komentar for "Air Keruh Menjadi Jernih setelah dberi obat"

  1. aman di minum ga ya??? kan udah pake zat2 kimia gitu...javascript:hidebutterfly()

  2. boleh di minum ga ya..kan dah kecampur ma zat kimia tuh

Leave a reply

hi semuanya.....
terima kasih telah membaca artikel saya
saya harap anda memberikan komentar tentang artikel ku ini

Blog Archive

Photobucket
English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
widgets by : Blog Pendidikan

Recently Added